Pengamanan Ruangan Menggunakan Face Detector

Ardhi Setyo Hermawan

Program Studi Sistem Komputer, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Narotama

Jln. Arief Rachman Hakim No. 51, Surabaya, 60117. Telp : (031) 5946494,

Email : ardhisetyo123@gmail.com

Abstrak

Keamanan ruangan merupakan bagian dari sebuah sistem yang sangat penting untuk menjaga barang dan data  yang ada di sebuah ruangan. Melihat masalah-masalah yang telah dijabarkan maka dalam penelitian ini akan dibangun sistem keamanan menggunakan teknologi biometrik. Dalam penelitian ini dipilih biomerika wajah, karena wajah termasuk dalam sistem biometrik yang mempunyai tingkat keakurasian 90% pada penelitian sebelumnya untuk digunakan dalam sistem keamanan, verifikasi data dan juga catatan seseorang dalam sebuah organisasi. Namun akan digunakan suatu metode untuk mengenali wajah seseorang yaitu Metode Triangle Face, Metode ini merupakan suatu metode untuk pengenalan wajah dengan cara mengukur jarak antar fitur wajah yaitu mata kanan, mata kiri, hidung dan mulut yang membentuk garis segitiga. Berdasarkan pengujian sistem yang telah dilakukan, ternyata sistem pengenalan wajah menggunakan metode Triangle Face ini memiliki tingkat keakuratan 93,3% , kesalahan posistif 6,7% dan kesalahan negatif 0% sehingga dapat disimpulkan bahwa sistem ini cukup aman untuk diaplikasikan dalam pengaksesan ruangan.

Kata Kunci : Keamanan Ruangan, Pengenalan Wajah, Triangle Face

Daftar Pustaka

 Adang S, Dewi AR, Hendra. 2007. “Ekstraksi Fitur Dan Segmentasi Wajah Sebagai Semantik Pada Sistem Pengenalan Wajah”, National Conference on Computer Science & Information Technology VII. Depok.

  1. F. Azis, “Simulasi Akses Ruangan Pada Sistem Pengenalan Wajah Menggunakan Metode Triangle Face,” Universitas Jember, Jember, 2012.

Firmansyah, W. A. K., & Winardi, S. Rancang Bangun Sistem Pengaman Pintu Rumah Menggunakan Android Berbasis Arduino Uno.

Graph, A. R., Siswina, S., & Siahaan, Y. (2014).PENGENALAN WAJAH MANUSIADENGAN METODE FACE-ARG, 3(70), 1–8.

Triana David Sudarto. 2006. Aplikasi Sistem Pengenalan Wajah Dalam Sistem Pengaksesan Ruangan. Malang

 

Link : https://drive.google.com/open?id=1CjJxJpDU9OKM_-sKEdrLitU5pwo8Blgp